Seberapa penting sih minum vitamin buat kamu? Apakah kamu minum vitamin setiap hari?
Buat aku pribadi minum vitamin itu penting banget. Selain menjadi nutrisi tambahan, vitamin sangat penting menjaga kondisi tubuh tetap fit apalagi jika kamu mempunyai mobilitas yang tinggi.
Seperti aku contohnya yang setiap hari full aktifitas dimana pagi sampai siang disekolah, pulang sekolah harus jaga baby 6 bulan dan balita, mesti kudu wajib tetep waras dan sehat (ingat mama nggak boleh sakit 😂😂)
Kalau dulu males banget minum vitamin yang bentuknya tablet, kadang inget tapi seringan lupa. Tapi sekarang sejak kenal vitamin dari Youvit, aku nggak males lagi minum vitaminnya. Simak yaaa reviewnya satu persatu.
Youvit for life merupakan produk multivitamin berbentuk gummy yang diperuntukan khusus untuk dewasa awalnya, tapi sekarang tersedia juga untuk anak-anak.
Youvit for life terdiri dari 4 varian yaitu
☑️ Youvit for life multivitamin (original)
☑️ Youvit for life Beauti+
☑️ Youvit for life MultiMum
☑️ Youvit for life multivitamin for kids
Ketiganya mengandung vitamin dan mineral yang sedikit berbeda, sesuai dengan peruntukannya. Aku akan bahas satu persatu yaaaaa, jadi kamu akan lebih mudah memilih vitamin yang sesuai kebutuhanmu.
🌸 Youvit For Life Multivitamin (Original) 🌸
Kemasan yang berwarna dasar putih dan orange sesuai logo youvit for life. Bentuknya oval dengan logo youvit diatasnya. Teksturnya kenyal seperti gummy pada umumnya.
Setiap butir gummy ini mengandung 10 vitamin dan 2 mineral dengan rasa mix berry yang enak. Cocok untuk kalian yang aktif dengan aktifitas yang padat.
🧡 vitamin A dapat membantu mempertahankan keutuhan lapisan permukaan ( mata, saluran pencernaan, saluran pernapasan dan kulit)
🧡 Niasin (vitamin B3) berperan sebagai faktor pembantu dalam reaksi pembentukan energi dan pembentukan jaringan.
🧡 Vitamin C membantu dalam pembentukan dan pemeliharaan jaringan kolagen.
Cocok untuk kamu yang punya mobilitas tinggi, sehingga stamina tetep fit dan terjaga. Jadi nggak gampang sakit.
Cocok untuk kamu yang punya mobilitas tinggi, sehingga stamina tetep fit dan terjaga. Jadi nggak gampang sakit.
baca juga : Cara mendapatkan socobox Sociolla
🌸 Youvit For Life Beauti+ 🌸
Kemasannya yang berwarna pink.
Bentuk gummynya lucu-lucu menyerupai bibir, lipstik, dan tiara/mahkota dengan rasa stroberi, rapsberi, dan blackberry.
Dibanding youvit lainnya, tekstur gummynya lebih lembut dan lumer.
Setiap butir gummy mengandung Kolin, 7 vitamin, dan 2 mineral.
💜 Tinggi Zink, Iodium, Kolin, Vitin E, dan Biotin.
💜 Vitamin B6 merupakan salah satu faktor dalam metabolisme energi dan pembentukan jaringan.
💜 Asam folat berperan dalam pertumbuhan dan pembelahan sel.
💜 Vitamin B12 berperan sebagai koenzim dalam pembentukan asam nukleat misalnya pembentukan sel darah merah.
💜 Vitamin C berperan dalam pembentukan dan pemeliharaan jaringan kolagen.
Kalau varian yang ini lebih dikhususkan untuk menjaga kecantikan dan kesehatan kulit.
Kalau varian yang ini lebih dikhususkan untuk menjaga kecantikan dan kesehatan kulit.
🌸 Youvit For Life MultiMum 🌸
Youvit dengan kemasan berwarna hijau. Multivitamin gummy dengan rasa mangga yang enak. Bentuknya bulat dengan logo youvit diatasnya. Cocok untuk ibu hamil karena selama hamil kemarin aku makan ini lumayan ngurangin eneg. Gampang pula dimakan dibanding vitamin bumil yang ukurannya nggak kira-kira. Teksturnya kenyal-kenyal sama seperti youvit original.
Setiap gummy mengandung 10 vitamin dan 3 mineral, tinggi asam folat, kaya vitamin D dan zink.
💚 Asam folat (vitamin B9) berperan dalam pertumbuhan dan pembelahan sel.
💚 Piridoksin (Vitamin B6) merupakan salah satu faktor dalam metabolisme energi dan pembentukan jaringan.
💚 Vitamin C membantu dalam pembentukan dan pemeliharaan jaringan kolagen.
Varian multimum ini lebih dikhususkan untuk para mama yang aktivitasnya nggak habis-habis dari pagi sampai pagi lagi hehehe.
Varian multimum ini lebih dikhususkan untuk para mama yang aktivitasnya nggak habis-habis dari pagi sampai pagi lagi hehehe.
🌸 Youvit For Life Multivitamin For Kids 🌸
Setiap gummy mempunyai bentuk yang lucu-lucu dengan 3 pilihan rasa stroberri, jeruk, dan nanas. Kemasannya warna warni yaaa mulai dari biru, merah dan pink tapi rasa disetiap kemasan mix kok.
Setiap butir gummy mengandung 10 vitamin dan 3 mineral termasuk zink seperti
💙 Vitamin A membantu mempertahankan keutuhan lapisan permukaan ( mata, saluran pencernaan, saluran pernapasan dan kulit)
💙 Niasin (vitamin B3) berperan sebagai faktor pembantu dalam reaksi pembentukan energi dan pembentukan jaringan.
💙 Asam folat ( vitamin B9) berperan dalam pertumbuhan dan pembelahan sel.
Karena rasanya enak, anak jadi lebih gampang minum vitaminnya.
Dalam 1 sachet youvit for life berisi 7 gummies untuk dikonsumsi 1 minggu. Saranku lebih hemat beli 1 kotak yang mana terdiri dari 6 sachet berisi 7 gummy.
Youvit for life kini bisa kalian beli dibeberapa tempat seperti alfamart, clandys, kimia farma, apotek, dan juga via online. Untuk range harganya beda-beda yaaa mulai 18.500 sampai 25.000 per sachetnya.
Sekian ulasan singkat aku mengenai youvit for life. Ini bukan endorse yaaaa, tapi beneran karena enak dan sangat bermanfaat buat aku yang sulit nelen obat atau vitamin.
Terima kasih sudah mampir, see you next post 😘
wahhh lengkaap banget nihh koleksinya sampe ada yang buat multi mum enyaak enyak pastinya
Favoriteku yg beauti+ beneran bikin kuku ku lebih sehat.
Tp emang lebih banyak konsumsi yg orens sih aku buat badan jd gk gampang sakit
Enaaak semua ini Shan..tp favoritku yg beauti+ ��
Sama lho favorite juga beauti+,Kalo yg oren buat pak suami,
perlu banget nihh, apalagi kondisi cuaca yg kadang panas kadang hujan. Sangat perlu vitamin utk jaga kondisi tubuh :)) thanks reviewnya kak
wah baru tahu aku ini
enak nggak sih iniii? aku lagi cari banget vitamin buat dopping wkwk. selama ini stuck di enervon c ajaaaa
Aku termasuk yang susah nelen obat. Kalau kecil, cukup pakai air putih bisa. Tapi kalau gedhe itu bikin stress duluan. Minum vitamin juga malas, kecuali kalau badan udah mulai terasa gak enak. Rasanya juga terpaksa banget. Dan sekarang aku baca ada vitamin yang berupa gummy. Sepertinya ini menyenangkan.
ini vitamin kesukaan aku aku udh coba dan aku bener2 suka
Kaya candy yaa packagingnya, aku tipe anak packaging bgt, psti bakal rajin konsumsi klo liat packaging menarik. Boleh banget nih aku coba😍
aku kadang makan sehari bisa 2 sampe 3 kali keenakan, wkwk tapi ga sadar emang rutin konsumsi vitamin kebih jarang batpil
ahhh aku suka vitaminnya youvit terutama si beauti + nya :)
Duhhh pernah cobain, asli enak bangettt, abis makan 1 harus bnyak2 minum aer biar gga bandel ngambil terus 😆
Mewali Gek ����
Ayo dicoba kak, terus share pengalamannya 😊
Enaaak kakak senja, awas ketagihan tapi yaaa
Sama banget kalo gitu sama aku, wajib coba vitamin gummy nyaaa
Ya ampun unyuu banget, cuss beliii deh 😆
Banyak amat koleksinya. Pengen nyoba yg beautii
Enak banget ini. Berasa ga minum vitamin, berasa makan permen 😍😍
Enak banget ini, tapi sering sold out huhuhuu
Aku pernah coba uyg orange. Emang enak bangett
gemes deh bentuknya gummy. dulu tuhtak kirain vit khusus bocah aja gara2 gummy. ternyata ada yg buat dewasa yaa
Ku suka yang Youvit beauti+ enakk rasanya. Andaikan bisa dicemilin pasti habis dalam sekejap ya kak.
Suka banget sama ini vitamin. Bangun bikin seger!
wah vitamin emang penting banget nih apalagi disaat kaya gini
Post a Comment